Category Archives: Uncategorized

PIO Go To Radio

PIO Go TR radio merupakan program kerja yang dilaksanakan dengan tujuan pengabdian masyarakat melalui pemberian informasi dan tanya jawab melalui telepon interaktif di Radio. PIO Go To Radio akan dilaksanakan setiap bulannya di iRadio Banjarmasin dengan tema perbincangan yang berbeda-beda.

Tanggal 24 September 2014, PIO-LM (Pusat Informasi Obat dan Layanan Masyarakat) Universitas Lambung Mangkurat tune di iRadio Banjarmasin di gelombang 90,1 FM. Sesi pertama PIO Go to Radio oleh PIO-LM ini membahas tentang OTC dan obat paten, dan membahas seputar perbedaan obat yang ada di apotek. Acara ini diisi oleh dosen Farmasi FMIPA UNLAM Ibu Dina Rahmawanty, S.Far., M.Far., Apt., Ibu Noor Cahaya, S.Si., M.Sc., Apt. dan Ibu Nurlely, S.Farm., M.Sc. (Pharm)., Apt. Dan ditemani oleh dua anggota PIO-LM yaitu Ahmad nur Yusran dan Rozmita Rizkia Mulyadi. Disini masyarakat dapat bertanya via telpon, sms maupun twitter; antusias terlihat dari masyarakat yang aktif menghubungi baik dari via telpon maupun via sms.

PIO Radio 2PIO Radio 1

PIO SOBAT DESA

PIO Sobat Desa merupakan bentuk pengabdian masyarakat di salah satu desa di daerah Kalimantan Selatan. Penyelenggara PIO Sobat desa adalah para mahasiswa KKN yang juga merupakan pengurus PIO-LM. Acara ini dilakukan pada hari Jumat, 22 Agustus 2014 pukul 10.00-17.00 WITA bersamaan dengan kegiatan cek kesehatan gratis yang diadakan pada saat KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang bertempat di salah satu rumah warga RT. VI dan di Balai Desa Tungkap, Binuang, Kalimantan Selatan.

Program ini bertujuan untuk memperkenalkan PIO-LM UNLAM kepada masyarakat dan memberikan informasi kesehatan melalui media cetak dalam bentuk buletin tentang cara membuang obat yang benar sehingga masyarakat dapat mengakses dan mengetahui informasi seputar obat. Buletin tersebut dibagikan secara gratis kepada tiap masyarakat setelah mereka melakukan cek kesehatan gratis. Diharapkan dengan pemberian bulletin tersebut dapat meberikan tambahan informasi terkait kesehatan bagi masyarakat setempat.Pio sobat desa 1

Seminar Pencegahan Penyalahgunaan Obat di Masyarakat

Dalam sebuah artikel di koran online Radar Banjar (Senin, 11 November), Kepala Balai Besar POM Banjarmasin, Dewi Prawitasari mengungkapkan, angka penyalahgunaan dextro di Kalsel hingga September sudah mencapai 300 kasus. Kasus ini tak hanya penyalahgunaan penjualan tapi juga penggunaan dextro menjadi narkotika. Dextro selama ini obat bebas terbatas sehingga masyarakat bisa mendapatkannya yang kemudian disalahgunakan untuk membuat rileks, padahal ini merusak tubuh,” terangnya.

Untuk mencegah penggunaan obat yang sembarangan seperti kasus diatas, pada tanggal 8 Maret 2014 bertempat di Aula Dekanat Gedung 1 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru, PIO-LM (Pusat Informasi Obat dan Layanan Masyarakat) Universitas Lambung Mangkurat mengadakan acara Seminar Kefarmasian dengan tema “Pencegahan Penyalahgunaan Obat di Masyarakat”. Sebanyak 150 peserta seminar menyimak dengan baik terkait tema yang diberikan oleh pemateri.

Acara ini dibuka oleh Ketua Program Studi Farmassi FMIPA UNLAM Bapak Liling Triyasmono, S.Farm., M.Sc., Apt. dan Direktur PIO-LM Ibu Nani Kartinah, S.Farm., M.Sc., Apt.,. Antusias peserta tampak dari banyaknya orang yang berhadir di acara tersebut. Acara ini diisi oleh pemateri pertama dari BNN Provinsi Bapak Iskandar Adam, S. KM, MM dan pemateri kedua Bapak Fajar Wahyudi, Drs., Apt. dari BPOM Banjarmasin.

Diharapkan dari seminar tersebut calon Farmasis yang menghadiri seminar dapat memahami obat apa saja yang beresiko disalahgunakan dan bagaimana tindak lanjut serta pencegahan agar tidak terjadi kasus-kasus selanjutnya.

_DSC0358_DSC0332

PIO PEDULI SESAMA

PIO Peduli Sesama dilaksanakan sebagai bentuk pengabdian masyarakat, pelayanan kesehatan, dan kepedulian pada mereka yang memerlukan bantuan.

Untuk pertama kalinya PIO-LM bersama HIMAFARMA AVI CENNA mengadakan penggalangan dana untuk korban hujan abu dari meletusnya gunung Kelud di Kediri. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari minggu, tanggal 16 Februari 2014 di Lapangan Murdjani Banjarbaru. Lapangan Murdjani dipilih sebagai tepat penggalangan dana karena merupakan pusat keramaian masa dimana selalu dilaksanakannya event mingguan car free day. Sumbangan yang terkumpul adalah dalam bentuk uang dan beberapa bungkus pakaian. Diharapkan dari penggalangan dana agar dipergunakan sebaiknya sehingga para korban hujan abu dapat membeli fasilitas kesehatan seperti masker dan obat-obatan.

PIO peduli sesama

PERINGATAN WORLD AIDS DAY

Peringatan Hari AIDS se-dunia bertepatan pada tanggal 1 Desember 2013, PIO-LM UNLAM mengadakan kontes foto bertemakan Hari AIDS se-dunia melalui media sosial twitter. Acara ini bertujuan untuk memperingatkan masyarakat mengenai bahaya AIDS dan memberikan dukungan kepada penderita AIDS. Peserta dapat mengikuti dengan cara mengupload foto mereka dengan hal yang berhubungan dengan AIDS. Peserta yang berpartisipasi cukup banyak dengan mengupload foto mereka dengan atribut bertemakan Hari AIDS dan megirimnya ke akun twitter PIO-LM UNLAM, @piounlam. Selain itu, @piounlam juga memberikan kultwit seputar AIDS. Kegiatan tersebut diselenggarakan tepat pada hari peringatannya.

20131202_074645

Foto Bersama Pengurus PIO-LM UNLAM memperingati Hari AIDS se-dunia

Continue reading →

PERINGATAN HARI KESEHATAN NASIONAL DAN ANTI DIABETES SE-DUNIA OLEH PIO-LM UNLAM

Minggu, 17 November 2013, PIO-LM UNLAM mengadakan agenda pertama dengan menyelenggarakan pembagian brosur dan konsultasi obat bersama apoteker bertempat di Taman Air Mancur, Banjarbaru. Agenda tersebut diselenggarakan untuk memperingati Hari Kesehatan Nasional pada tanggal 17 November 2013 sekaligus Hari Anti Diabetes se-Dunia yang diperingati pada tanggal 14 November 2013. Selain itu untuk memperkenalkan PIO-LM UNLAM kepada masyarakat dan memberikan informasi melalui media cetak dalam bentuk brosur tentang batuk. Continue reading →